Kalila

Kalila

Pendamping PKH Pacitan Gencar Jaring Calon Siswa Sekolah Rakyat, Optimis Capai Target

Redaksi
9 Agu 2025, 11:23 WIB Last Updated 2025-08-09T04:25:05Z
Faredhi Araneta, Kordinator Cabang pendamping PKH Pacitan

KOMINFORMA, PACITAN – Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Pacitan kini tak hanya fokus pada pendampingan keluarga penerima manfaat. Mereka juga mendapat tugas tambahan membantu menjaring anak-anak putus sekolah untuk menjadi calon peserta Sekolah Rakyat gelombang kedua. 

Koordinator Cabang Pendamping PKH Pacitan, Faredhi Araneta, mengungkapkan bahwa penugasan ini merupakan arahan langsung dari Kementerian Sosial. Pendamping diminta mencari siswa berdasarkan data anak putus sekolah yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS). 

“Hingga hari ini, dari target 100 siswa, kami sudah mendapat 45 calon siswa. Mayoritas berasal dari anak putus sekolah tingkat SMP,” jelas Faredhi saat dikonfirmasi Kominforma, Sabtu (9/8). 

Faredhi mengakui, target 100 siswa bukan hal mudah. Sebab, sebagian besar anak putus sekolah sudah bekerja, sementara data dari BPS terkadang kurang akurat di lapangan. Meski begitu, ia menegaskan bahwa seluruh tim pendamping PKH tetap optimistis. 

“Kami bersama seluruh pendamping PKH di desa-desa siap berupaya maksimal. Kami yakin target ini bisa tercapai,” tegas Faredhi. 

Ia juga berharap dukungan penuh dari perangkat desa dalam menjaring calon siswa ini. Menurutnya, perangkat desa perlu proaktif memetakan warganya, termasuk memastikan siapa saja yang layak atau tidak lagi layak menerima bantuan sosial. 

“Kalau perlu ada rapat bersama untuk memetakan warga. Dengan begitu, anak-anak yang layak dibantu bisa segera diarahkan ke Sekolah Rakyat. Ini bukan hanya soal pendidikan, tapi juga masa depan mereka,” pungkas Faredhi. 

Dengan kerja sama antara pendamping PKH, perangkat desa, dan masyarakat, diharapkan tidak ada lagi anak di Pacitan yang kehilangan kesempatan untuk kembali bersekolah.
Komentar

Tampilkan